Oleh: Raden Ridho Himawan(Awanka)
Sadarkah dirimu akan rindu ini?
Tentang rindu yang tumbuh di lubuk hati...
Rindu yang selalu menggebu-gebu
Rindu yang seakan berkata: Aku ingin bertemu
Tentang rindu yang tumbuh di lubuk hati...
Rindu yang selalu menggebu-gebu
Rindu yang seakan berkata: Aku ingin bertemu
Memang,
Rindu ini sangatlah menyakitkan
Jarak ini sangatlah menjengkelkan
Dan waktu ini sangat membosankan
Semua terasa hampa seperti diterpa angin senja
Disaat aku mengenang dirimu dan berharap engkau ada
Berharap kau hadir disini menemani sepiku
Menghancurkan celengan rinduku...
Namun itu hanya angan semata...
Bahkan sulit untukku menemuimu sebentar saja
Bukannya tidak ingin bertemu denganmu,
Aku hanya sedang mempersiapkan hal besar yang akan membuatmu bangga padaku
Aku bangga memilikimu...
Kekasih yang tidak pernah menuntut padaku
Kamu selalu menerima kekuranganku
Dan mendukung apapun yang aku lakukan,
Demi kita...
Jangan bersedih hanya karena kita terpisah jarak dan waktu
Anggap saja ini ujian sebelum kita bersatu
Jangan menangis hanya karena kita tidak dapat bertemu
Karena kelak kamu akan bosan melihatku dibangun dan tidurmu
Mungkin saat ini,
Rindu membuat hati kita merasakan sakit
Namun aku yakin,
Kita dapat melalui semua ini dan mengalahkan segala hal sulit
Selalu kuyakinkan hati ini
Agar selalu kuat dan terjaga
Untuk dirimu yang aku cintai
Dan yang kamu yang kupuja
Aku dan dirimu adalah dua hati yg saling mencintai
Ibaratkan embun di pagi hari
Namun...
Kita harus saling merindu dahulu saat ini
Agar kita dapat menjadikan cinta ini lebih kuat dan abadi
Percayalah padaku...
Dirimu dan Rinduku...
Adalah SATU
Jakarta, 19 September 2019
Biodata penulis:
Raden Ridho Himawan atau biasa dipanggil awanka dalam dunia sastra. Lahir di Jakarta, 31 Januari 2002.
Tinggal di Ibukota Negara Indonesia, DKI Jakarta.
Laki-laki biasa pengagum hujan dan juga senyuman. Seorang laki-laki payah yang kelak menjadi seorang ayah.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar